Find us on Facebook!

Sabtu, 01 Maret 2014

Alat Musik Tradisional Indonesia









Naggroe Aceh Darussalam
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Celempong

Keunikan dari alat musik ini yaitu cara memainkannya dengan cara menyusun alat musik diantar kedua kaki pemain. Usia alat musik ini diperkirakan sekitar 100 tahun.
2
Bereguh

Alat musik tiup yang terbuat dari tanduk kerbau. Bereguh memiliki nada yang terbatas, banyaknya nada tergantung dari cara peniupan.
3
Rapai

Alat musik pukul yang terbuat dari bahan dasar kayu dan kulit binatang, dengan warna dasar hitam dan kuning muda. Berfungsi sebagai pengiring kesenian tradisional.
Sumatera Utara
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Garantung

Terbuat dari kayu dan hanya memiliki 5 buah nada. Klasifikasi instrument ini termasuk ke dalam kelompok xylophone.
2
Hapetan

Dimainkan dengan cara di petik, sama hal nya dengan kecapi, namun bentuk nya menyerupai dayung sampan.
3
Druri Dana

terbuat dari bambu yang dibentuk sedemikian rupa sampai hampir menyerupai garpu tala.
Sumatera Barat
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Saluang

alat musik tiup ini terbuat dari bambu tipis atau talang (Schizostachyum brachycladum Kurz).  Panjang saluang kira-kira 40-60 cm, dengan diameter 3-4 cm.
2
Serunai

Alat musik tiup ini memiliki hanya memiliki 5 nada, yakni do-re-mi-fa-sol. Bahan bahan yang digunakan untuk membuatnya pun beragam, seperti batang padi, sejenis kayu atau bambu, tanduk kerbau ataudaun kelapa.
3
Bansi

Hampir sama dengan saluang, tetapi Bansi lebih modern karena sudah memiliki nada standar. Dan juga bansi lebih mudah dimainkan dari pada saluang.
Riau
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Nafiri

Alat musik tiup ini menyerupai terompet dengan nada yang dikeluarkan sesuai dengan yang kita tiup. nafiri juga digunakan sebagai alat komunikasi masyarakat. Terutama untuk memberitahukan tentang adanya bencana, dan berita tentang kematian.
2
Gambus

Paling sedikit gambus dipasangi 3 senar sampai paling banyak 12 senar.Orkes gambus mengiringi tari Zapin yang seluruhnya dibawakan pria untuk tari pergaulan. Lagu yang dibawakan berirama Timur Tengah. Sedangkan tema liriknya adalah keagamaan.
3
Kordeon

Alat musik ini bisa
dimainkan dengan cara dipompa. Alat musik ini termasuk sulit untuk
dimainkan. Tidak banyak yang dapat memainkannya.
Kep. Riau
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Gendang Panjang

Alat musik pukul ini memiliki bentuk yang lebih panjang dari pada gendang lainnya.
2
Rebab

Alat musik gesek ini hampir sama dengan biola, hanya saja jumlah senar yang hanya berjumlah 2 sampai 3 buah senar.
3
Dambus

Paling sedikit gambus dipasangi 3 senar sampai paling banyak 12 senar.Orkes gambus mengiringi tari Zapin yang seluruhnya dibawakan pria untuk tari pergaulan. Lagu yang dibawakan berirama Timur Tengah. Sedangkan tema liriknya adalah keagamaan.
Jambi
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Serunai

Bagian yang unik dari alat musik ini adalah ujungnya yang mengembang. Ini berfungsi sebagai pembesar volume suara pada alat musik.
2
Serdam

Serdam merupakan alat music tiup tradisional yang terbuat dari buluh bersuara merdu dan menyayat hati, dengan pembawaan nada dari sang peniup untuk mengungkapkan si hati.
3
Serangko

Serangko adalah sejenis alat musk tiup yang terbuat dari tanduk kerbau yang panjangnya mencapai 1 meter sampai 1,5 meter. Di zaman dahulu alat music serangko ini digunakan komandan untuk memberikan komando.
Bengkulu
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Dol

Dol merupakan alat musik traditional Provinsi Bengkulu yang dimainkan dengan cara
dipukul. Dol sendiri terdiri dari tiga bagian yaitu Dol Besar, Tasa dan tom-tom. Dol terbuat dari bongol buah kelapa atau pohon nangka. Alat musik Dol biasanya
dimainkan setahun sekali pada perayaan "hoyak tabuik" mengenang cucu Nabi Muhammad SAW di Padang Karbala
2
Gendang

Dulu masyarakat memilih kayu kenanga untuk dibuat Gendang, namun sekarang mereka lebih memilih kayu campedak.
3
Genderang Perang

Tidak jelas mengapa alat tabuh khas Bengkulu ini di namakan alat musik perang (Slaginstrument) di Tropen Museum, atau mungkin pada jaman dahulu di pakai untuk memberi semangat orang Bengkulu saat berperang. Alat jenis musik tradisional ini yang masih sering terlihat adalah alat musik perang jenis Rebana yang sering dipakai dalam kegiatan adat masyarakat Bengkulu dan sekitar.
Sumatera Selatan
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Akordeon

Akordeon adalah alat musik sejenis organ. Akordeon ini relatif kecil dan dimainkan dengan cara digantungkan di badan. Akordeon ditemukan oleh C.F.L. Buschmann dari Berlin, Jerman.Cara memainkannya dengan jari-jari kiri memainkan tombol akor dan jari-jari kanan memainkan melodi lagu.Pada saat dimainkan akordeon ditarik dan didorong untuk menggerakan udara didalamnya.
2
BURDAH/ GENDANG OKU

Burdah dimainkan sebagai pengiring lagu bernuansa Islam seperti barzanji saat acara keagamaan yang dapat dimainkan tunggal ataupun berkelompok

3



Bangka Belitung
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Dambus

Pertama adalah bentuk kepala dambusnya berbentuk rusa yang merupakan binatang maskot Bangka. Kemudian senar nya ada 6, masing-masing ada 3 pasang, 3 di atas dan 3 di bawah.Musik dambus dimainkan dengan diiringi lagu dan tarian khas melayu yang di Bangka Belitung disebut dengan nama Incak.

2
Gendang Melayu

Gendang Melayu adalah alat musik berasal dari Bangka belitung yang bersumber bunyi melalui membraofon. cara memainkanya ditepuk dengan kedua telapak tangan
3
Suling

Suling adalah keluarga dari alat music tiup kayu.Suara suling berciri lembut dan dapat dipadukan dengan alat music lainnya dengan baik.
Lampung
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Serdam

Serdam dibuat dari bambu yang tipis dah hanya memiliki 3 lubang di bagian atas dan 1 lubang di bagian bawahnya. Dari ukurannya, Serdam memiliki ukuran dengan diamater sekitar 1 cm dan memiliki panjang hingga 25,5 cm. Suara yang dihasilkan oleh alat musik tradisional lampung ini begitu halus dan lembut.
2
Kompang

Hampir sama dengan rebana, kompang adalah alat musik tradisional Lampung yang terbuat dari kulit kambing dan dimainkan dengan cara di pukul. Menurut sejarah sebenarnya alat musik kompang ini berasal dari arab, yaitu dari orang-orang suku Parsi yang saat itu menyambung kedatangan Nabi mereka.
3
KERENCENG / TERBANGAN

Kerenceng atau terbangan ini adalah alat musik yang dibuat dari kulit kambing dan kayu. Dan juga dibuat dengan rotan yang digunakan untuk meregangkan kulit kambing tersebut agar suaranya lebih keras.
Banten
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Angklung Buhun

Buhun berarti tua, kuno (baheula ). Angklung buhun adalah angklung tua yang menjadi kesenian pusaka masyarakat Baduy. Kesenian ini dianggap memiliki nilai magis (kekuaan gaib) dan sakral. Selain itu kesenian ini juga punya arti penting sebagai penyambung amanat untuk mempertahankan generasi masyarakat Baduy.
2
DOGDOG LOJOR

Dogdog merupakan alat musik yang terbuat dari batang kayu bulat, tengahnya diberi rongga, namun kedua ujung ruasnya mempunyai bulatan diameter yang berbeda (± 12 – 15 cm) dengan panjang ± 90 cm. Suara yang dihasilkan akan berbunyi dog dog dog (dalam telinga orang Sunda). Oleh karena itu alat ini diberi nama Dog Dog. Sedangkan kata lojor berarti lonjong atau lodor yang sepadan dengan kata panjang. Jadi Dogdog Lojor sama artinya dengan Dogdog Panjang
3
Angklung Gubrag

Instrumen yang digunakan 6 buah angklung menggunakan bambu hitam, masing-masing memiliki nama: bibit, anak bibit, engklok 1, engklok 2, gonjing dan panembal, dilengkapi dengan terompet kendang pencak dan seruling. Di atas angklung dikaitkan pita yang berasal dari kembang wiru.
DKI Jakarta
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Tanjidor

Tanjidor adalah sebuah kesenian Betawi yang berbentuk orkes.
Alat-alat musik yang
digunakan biasanya terdiri dari penggabungan alat-alat musik tiup, alat
musik gesek dan alat musik perkusi. Kesenian Tanjidor juga terdapat di Kalimantan Barat, sementara di
Kalimantan Selatan sudah punah.
2
Gambang Kromong

Sebutan gambang keromong diambil dari nama dua buah alat perkusi,
yaitu gambang dan keromong.
Bilahan gambang yang berjumlah 18 buah, biasa terbuat dari kayu
suangking, huru batu atau kayu jenis lain yang empuk bunyinya bila
dipukul. Keromong biasanya dibuat dari perunggu atau besi, berjumlah
10 buah (sepuluh pencon). Tangga nada yang digunakan dalam gambang
keromong adalah tangga nada pentatonik Cina.
3
Tehyan

alat musik gesek ini berbentuk panjang dengan bagian bawah yang agak melebar. Jika diamati, alat musik ini mirip rangka manusia mulai bagian badan hingga bokong. Dalam permainannya lebih mengandalkan feeling atau perasaan. Itulah yang membuat alat musik ini berbeda dengan alat musik lainnya
Jawa Barat
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Angklung

Alat musik ini dibuat dari bambu, dibunyikan dengan cara digoyangkan (bunyi disebabkan oleh benturan badan pipa bambu) sehingga menghasilkan bunyi yang bergetar dalam susunan nada 2, 3, sampai 4 nada dalam setiap ukuran, baik besar maupun kecil.Teknik bermain angklung diantaranya kurulung (getar),cetok (sentak),dan tangkep.
2
Arumba

Arumba adalah ensemble musik dari berbagai alat musik yang terbuat dari bambu. Arumba lahir sekitar tahun 1960-an di Jawa Barat Indonesia, saat ini menjadi alat musik khas Jawa Barat. Dengan berkembangnya inovasi baru, saat ini angklung solo mulai digantikan dengan angklung toel.
3
Calung

Calung adalah alat musik Sunda yang merupakan prototipe (purwarupa) dari angklung. Cara menabuh calung adalah dengan memukul batang (wilahan, bilah) dari ruas-ruas (tabung bambu) yang tersusun menurut titi laras (tangga nada) pentatonik (da-mi-na-ti-la). Jenis bambu untuk pembuatan calung kebanyakan dari awi wulung (bambu hitam), namun ada pula yang dibuat dari awi temen (bambu yang berwarna putih).
Jawa Tengah
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Gamelan Jawa

Istilah gamelan merujuk pada instrumennya / alatnya, yang mana merupakan satu kesatuan utuh yang diwujudkan dan dibunyikan bersama. Kata Gamelan sendiri berasal dari bahasa Jawa gamel yang berarti memukul / menabuh, diikuti akhiran an yang menjadikannya kata benda.
2
Kendhang

Kendang, kendhang, atau gendang adalah instrumen dalam gamelan Jawa Tengah yang salah satu fungsi utamanya mengatur irama. Instrument ini dibunyikan dengan tangan, tanpa alat bantu.
Kendang kebanyakan dimainkan oleh para pemain gamelan profesional, yang sudah lama menyelami budaya
Jawa. Kendang kebanyakan di mainkan sesuai naluri pengendang, sehingga bila dimainkan oleh satu orang denga orang lain maka akan berbeda nuansanya.
3
Slenthem

Slenthem merupakan salah satu instrumen gamelan yang terdiri dari lembaran lebar logam tipis yang diuntai dengan tali dan direntangkan di atas tabung-tabung dan menghasilkan dengungan rendah atau gema yang mengikuti nada saron, ricik, dan balungan bila ditabuh.

Yogyakarta
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Gamelan

Memang alat musik jenis pukul satu ini sangat populer dan menjadi salah satu alat musik tradisional Yogyakarta yang begitu memasyarakat. Rasanya bunyi khas dari lempengan-lempengan besi yang dipukul oleh pemain gamelan sudah sangat familiar di telinga masyarakat Indonesia.
2
Gendang

Alat musik jenis pukul satu ini biasanya terbuat dari kayu yang dibentuk bulat berongga kemudian di kedua ujungnya ada kulit kambing, atau kulit sapi yang diregang sehingga berbunyi jika di pukul. Ada juga yang hanya satu ujung saja yang diberi kulit. Nah, alat gendang atau kendang ini juga merupakan salah satu alat musik tradisional Yogyakarta dan termasuk alat musik yang tidak memiliki tangga nada.
3
Rebab

Termasuk salah satu alat musik yang berasal dari Arab atau wilayah Timur Tengah adalah Rebab. Sebuah alat musik tradisional yang mirip dengan gitar yang dimainkan dengan cara memetik senarnya. Masuknya alat musik Rebab ini ke Indonesia di bawa oleh para pedagang dari Arab yang kemudian melakukan perdagangan di beberapa wilayah di Jawa dan Sumatera.
Jawa Timur
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Gamelan

Memang alat musik jenis pukul satu ini sangat populer dan menjadi salah satu alat musik tradisional Yogyakarta yang begitu memasyarakat. Rasanya bunyi khas dari lempengan-lempengan besi yang dipukul oleh pemain gamelan sudah sangat familiar di telinga masyarakat Indonesia.
2
Bonang

Bonang hampir sama dengan Gamelan, hanya saja jika gamelan terbuat dari besi yang berbentuk lempengan atau pipih, sedangkan bonang mirip dengan pot atau cerek. Yang uniknya adalah setiap pot atau ceret dari Bonang ini memiliki poros yang cembung di bagian tengahnya sebagai pusat untuk dipukul. Hampir mirip dengan gong-gong kecil yang disusun secara datar di atas sebuah kotak kayu seperti Gamelan.
3
Terompet Reog

Seperti namanya, terompet Reog adalah sebuah alat musik tradisional Jawa Timur yang dimainkan dengan cara ditiup yang digunakan untuk mengiringi kesenian reog di Jawa Timur. Reog sendiri dikenal sebagai kesenian tradisional Indonesia yang masih kental di masyarakat Ponorogo khususnya karena masih sangat berbau mistik dan ilmu-ilmu
 kebatinan.
Nusa Tenggara Barat
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Genggong

Genggong adalah alat musik unik yang dimainkan dengan cara ditiup hampir mirip dengan harmonika. Hanya saja alat musik genggong ini terbuat dari bambu dan bentuknya sedikit lebih unik dibanding dengan harmonika. Suara yang dihasilkan juga unik dan merdu.
2
Serunai

Serunai merupakan alat musik tiup yang ujung tempat untuk meniup alat musik ini mengembang, sehingga hampir mirip denagn alat musik clarinet.
3
Idiokardo

Idiokordo ini adalah alat musik jenis petik yang memiliki tiga dawai atau senar yang bagian utamanya terbuat dari kayu yang hampir mirip dengan biola dengan ukuran lebih besar dari biola.
Nusa Tenggara Timur
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Sasando

Sasando ini adalah alat musik jenis petik yang memiliki senar banyak. Senar yang dipakai di Sasando ini jumlahnya ada 28. Cara memainkannya hampir sama dengan bermain gitar atau kecapi. Hanya saja bentuk Sasando sedikit lebih unik dari alat musik petik lainnya.
2
Heo

Dari bentuknya, alat musik Heo ini seperti alat musik biola dalam versi yang masih sangat tradisional. Heo memang merupakan alat musik gesek seperti biola. Heo biasanya terbuat dari kayu. Namun alat penggeseknya agak unik karena terbuat dari ekor kuda yang dililitkan pada kayu sedemikian rupa, sehingga menyerupai busur panah.
3
Foy Doa

Foy Doa adalah termasuk alat musik tradisional Nusa Tenggara Timur yang dinilai usianya sangat tua. Foy Doa ini merupakan alat musik jenis tiup seperti seruling. Alat musik ini juga dibuat dari bambu dengan beberapa lubang di bagian atasnya. Bedanya dengan seruling biasa adalah Foy Doa dianggap seruling ganda karena terdiri dari dua seruling atau lebih yang diikat sejajar menjadi satu.
Kalimantan Barat
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Kollatung

Kollatung ini adalah sebuah alat musik tradisional yang dibuat dengan bahan tembaga kuningan. Alat musik ini dimainkan dengan cara dipukul. Tidak hanya itu, Kollatung ini memiliki fungsi lain sebagai alat musik, yaitu dapat digunakan sebagai mas kawin dalam pernikahan atau dapat juga digunakan sebagai alat pembayaran dalam hukum adat di sana.
2
Sapek

Sapek adalah sejenis alat tradisional yang dimainkan dengan cara dipetik yang dipopulerkan oleh masyarakat Kalimantan Barat khususnya daerah Kapuas Hulu.
3
Tuma

Tuma adalah alat musik daerah Kalimantan Barat yaitu alat musik yang ditepuk dengan menggunakan telapak tangan dan sumber bunyi berasal dari Membranofon.
Kalimantan Tengah
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Garantung

Garantung ini adalah alat musik tradisional sejenis Gong. Alat musik inilah yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Kalimantan Tengah khususnya Suku Dayak. Ada juga yang menyebut alat musik ini dengan sebutan Agung.
2
Saluang

Saluang adalah alat musik tradisional asal Kalimantan Barat yang merupakan alat musik jenis pukul yang terbuat dari bambu atau kayu. Nada yang dihasilkan alat musik salung ini adalah nada do, re, mi, sol, dan la.
3
Kecapi

Kecapi merupakan alat musik jenis petik yang dibuat berasal dari kayu ringan. Senarnya ada yang dua ada juga yang tiga.
Bali
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Rindik

Alat musik tradisional Bali yang satu ini biasanya digunakan pada acara-acara seperti upacara adat perkawinan dan biasanya alat musik ini disandingkan dengan tarian jogged bumbung. Joged bumbung dimainkan oleh penari wanita, yang kemudian mencari pria dari salah satu penonton yang kemudian akan di ajak menari bersama.
2
Ceng-Ceng

Alat musik ini terdiri dari enam buah logam bundar yang berada di bawah dan dua logam bundar di bagian atas. Ceng-ceng dimainkan dengan cara memukulkan bagian tembaga bundar yang atas dengan bagian bundar yang bawah yang diarahkan ke atas. Alat musik ini bentuknya menyerupai kura-kura. Menurut kebudayaan Bali, kura-kura mistis memiliki nilai yang magis yaitu dapat menyeimbangkan dunia di atas punggungnya.
3
Pereret

Pereret termasuk salah satu alat musik tradisional Bali jenis terompet yang terbuat dari kayu yang di ukir sedemikian rupa sehingga menjadi seperti terompet. Alat musik yang dimainkan dengan cara ditiup ini berasal dari Jembrana Bali. Alat musik ini biasanya digunakan untuk mengiringi kesenian Sewo Gati yaitu kesenian yang mirip dengan kesenian Arja.
Kalimantan Selatan
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Kuriding

 Bentuknya yg seperti senjata ini dapat membuat heran kita,suaranya yg bagus menambah daya tariknya
2
Panting

Panting  adalah sejenis alatmusik gambus yang dimainkan dengan cara memetiksenarnya. Panting model ini hamper miripdenganGambus yang berasal dari arab hanyasaja ukurannya lebihkecil.

3
Kurung-Kurung

Kurung-kurung adalah salahsatu alatmusik Kalimantan Selatan yang bentuknya terbuat dari kayu panjang yang dipadu dengan bambu di bagian bawahnya.Kurung-kurung biasa dimainkan padasaat perayaan upacara adat, kenduri, atau menyambut tamu dan pejabat yang dating ke daerah Kalimantan Selatan tersebut.
Kalimantan Timur
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Gambus

Gambus yang merupakan alat music petik. Gambus ini awalnya berasal dari Timur Tengah yang kemudian dibawa oleh pedagang melayu sampai ke pesisir Kalimantan.
2
Sampe

Sampe juga merupakan alatmusik petik tradisional Kalimantan Timur yang cukupterkenal .Nama Sampe berasaldari bahasa local sukuDayak yang artinya “memetikdenganjari”. Sampe ini identik dengan kebudayaan orang-orang Melayu, termasuk Rumpun  Melayu dari sukudayak di Kalimantan Timur.

3
Ketipung

Alatmusik yang satuinijugatermasuksalahsatualatmusiktradisional yang berbauTimur Tengah yang membawapengaruhsampaike Kalimantan Timur.Alatmusikketipunginiadalahsejenisgendangkecil yang biasadimainkanuntukmengiringilagu-lagubernuansaTimur Tengah.

Kalimantan Utara
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Gambang

Merupakan alat muzik yang diperbuat dari kayu keras, mempunyai 21 keping kayu berbentuk 4 segi panjang dan tiap-tiap satu berbeda ketebalan dan panjang. biasanya dimainkan menggunakan 2 bilah kayu pengetuk yang dipanggil 'mallet'. cara memainnya dengan mengetuk menggunakan kedua-dua belah tangan serentak.
2
Babun

Alat musik yang terbuat dari kayu yang hampir mirip dengan gendang dengan cara main dipukul.

3
Saron

Dalam pertunjukan seni pementasa alat musik ini selalu ada dan bersama dengan alat musik gamelan yang lain, yang saling sehubungan untuk menciptakan suara musik yang merdu. Saron  biasanya terbuat dari kayu, dengan bentuk seperti palu. Cara menabuhnya ada yang biasa sesuai nada, nada yang imbal, atau menabuh bergantian antara saron 1 dan saron2. Dalam gamelan ada terdapat 4 saron.
Sulawesi Utara
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Kolintang

Kolintang dibuat dari kayu lokal yang ringan namun kuat
seperti telur, bandaran, wenang, kakinik kayu cempaka, dan yang mempunyai
konstruksi fiber paralel.Nama kolintang berasal dari suaranya: tong (nada
rendah), ting (nada tinggi) dan tang (nada biasa).
2
Bansi

Bansi adalah alat music dari keluarga alat music tiup bambu. Suara suling berciri lembut dan dapat dipadukan dengan alat musik lainnya dengan baik.

3
Salude

Salude adalah alat musik yang dimainkan dengan cara dipetik. Semacam
siter yang memilik dua dawai.
Gorontalo
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Polopalo

Sejenis garputala yg dibuat dari bambu.

2
Ganda atau Kanda

Ganda/ Kanda adalah nama alat musik pukul yang biasa kita kenal dengan gendang yang memiliki dua buah kulit menutupi kedua sisinya. Hampir semua pemuda maupun anak anak dapat bermain Ganda.
3



Sulawesi Tengah
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Kakula

Terdiri dari tujuh buah kakula dengan nada masing-masing la, do, re, mi, sol, la, si, do, 6 1 2 3 5 6 7 1
2
Ganda

Alat musik sejenis gendang yang dimainkan dengan cara di pukul dengan bahan kayu.

3
Gong

Gong terdapat di mana mana, selain di Indonesia gong juga ada di negara lain, kalau di Indonesia biasanya gong di peruntungkan dalam seni pertunjukan tradisional seperti wayang, tayuban, remong dll. Gong yang telah ditempa belum dapat ditentukan nadanya. Nada gong baru terbentuk setelah dibilas dan dibersihkan. Apabila nadanya masih belum sesuai, gong dikerok sehingga lapisan perunggunya menjadi lebih tipis
Sulawesi Tenggara
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Lado Lado

Untuk memainkanya dibutuhkan alat pukul khususyg terbuat dari kayu yg sama

2
Gambus

Paling sedikit gambus dipasangi 3 senar sampai paling banyak 12 senar.Orkes gambus mengiringi tari Zapin yang seluruhnya dibawakan pria untuk tari pergaulan. Lagu yang dibawakan berirama Timur Tengah. Sedangkan tema liriknya adalah keagamaan.
3



Sulawesi Selatan
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Keso

Keso Adalah alat musik yang mirip seperti rebab hanya saja keso
menggunakan dua dawai saja. Alat musik ini dimainkan dengan cara digesek.


2
Kecapi

Kecapi merupakan salah satu alat musik petik yang mungkin cara memainkannya sedikit sulit untuk dipelajari dibanding dengan alat musik lainnya di atas. Kecapi biasanya digunakan untuk memperkaya suara-suara yang dihasilkan dalam musik-musik tradisional. Kecapi memiliki beberapa senar yang dimainkan dan dipetik secara horizontal. Kecapi juga termasuk menjadi alat musik tradisional Sulawesi Selatan
3
Kenong

Nama alat musik yang satu ini mungkin agak kurang populer di telinga kita. Namun sebenarnya Kenong ini adalah hampir sama dengan Gong. Hanya saja dalam musik gamelan, gong yang paling besar dan paling gemuk biasanya disebut Kenong.
Sulawesi Barat
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Talindo

Talindo adalah alat musik tradisional Sulawesi Barat yang mungkin juga terdapat di Provinsi lain di Pulau Sulawesi yang dimainkan dengan cara dipetik. Alat musik ini hampir sama seperti gitar, hanya saja bentuk dan suaranya masih khas alat musik tradisional.
2
Kecapi

Kecapi adalah alat musik petik yang berbentuk sebuah kotak kayu yang diatasnya berjajar dawai/senar, kotak kayu tersebut berguna sebagai resonatornya. Alat musik yang menyerupai Kecapi adalah siter dari daerah Jawa tengah.
3



Maluku
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Idiokordo

Alat musik petik ini sering disebut juga dengan nama Tatabuhan. Bentuknya seperti siter yang memiliki senar. Dimainkan dengan cara dipetik senarnya. Bagian utamanya terbuat dari kayu yang diukir dan dibentuk sedemikian rupa.
2
Korno

Mungkin ini alat musik yang paling unik karena dibuat bukan dari kayu, bukan dari bambu, bukan juga dari kulit, namun dibuat dari rumah siput yang dimainkan dengan cara ditiup. Unik, bukan?
3
Arababu

Arababu adalah sejenis rebab yang dibuat dari kayu. Namun sebagai ruang penghasil suaranya dibuat dengan bambu.
Maluku Utara
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Tifa

Alat musik yang memiliki nama cukup unik dan singkat ini adalah alat musik seperti gendang yang dibuat dari bahan kayu yang tengahnya dilubagi atau dikorek isinya sehingga berlubang. Kemudian salah satu ujungnya ditutup dengan kulit rusa yang sudah dikeringkan. Sehingga ketika dipukul akan menghasilkan suara.
2
Fu

Fu merupakan alat musik tradisional khas yang berasal dari Maluku Utara. Fu terbuat dari kulit kerang dan cara memainkannya dengan cara di tiup.
3



Papua
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Triton

Triton adalah alat musik tradisional Papua yang berupa alat tiup. Triton terdapat dihampir seluruh wilayah pantai seperti Kepulauan Raja Ampat, Biak, Teluk Wondama, Yapen Waropen, dan Nabire.
2
Pikon

Pikon berasal dari kata pikonane. Dalam bahasa Baliem, Pikonane berarti alat musik bunyi. Alat ini terbuat dari sejenis bambu yang beruas-ruas dan berongga bernama Hite. Pikon yang ditiup sambil menarik talinya ini hanya akan mengeluarkan nada-nada dasar, berupa do, mi dan sol.
3
Tifa

Tifa adalah alat musik yang berasal dari papua, Tifa mirip seperti
gendang cara dimainkan adalah dengan dipukul. Terbuat dari sebatang
kayu yang dikosongi atau dihilangi isinya dan pada salah satu sisi
ujungnya ditutupi, dan biasanya penutupnya digunakan kulit rusa yang
telah dikeringkan untuk menghasilkan suara yang bagus dan indah
Papua Barat
No.
Nama Alat Musik
Gambar
Keunikan/Penjelasan
1
Guoto

Guoto merupakan alat musik dari daerah Papua Barat yang cara memainkannya adalah dengan memetik dawai/senarnya.
2
Sekakas

Sekakas digunakan untuk menarik ikan-ikan hiu. Sekakas bisa
mengeluarkan bunyi gemeretakan kalau dipegang setengah didalam laut
dan setengahnya lagi di udara
3
Gong

Gong ini digunakan untuk alat musik
tradisional. Saat ini tidak banyak lagi perajin gong seperti ini.
Gong yang telah ditempa belum dapat ditentukan nadanya. Nada
gong baru terbentuk setelah dibilas dan dibersihkan. Apabila nadanya
masih belum sesuai, gong dikerok sehingga lapisan perunggunya
menjadi lebih tipis.

0 komentar:

Posting Komentar